Sigit Triyono Mencerdaskan dan Memotivasi Lewat Gagasan-gagasannya

PGI – Jakarta. Apakah Saudara mengenal sosok bernama Sigit Triyono? Mungkin ada di antara Saudara mengenalnya melalui tulisan-tulisannya yang sering dimuat di beberapa Media Kristen atau media lain. Laki-laki kelahiran Klaten, 20 Januari 1963 ini, banyak memberikan gagasan-gagasan cemerlang di bidang manajemen. Ia juga sering membantu gereja-gereja dalam menata organisasi dan aspek-aspek manajerial. PGI juga beberapa kali meminta jasa kemampuan manajerialnya untuk memfasilitasi gereja-gereja.

Sigit Triyono
Drs. Sigit Triyono, MM

Sigit yang dulu aktivis Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), selain produktif menulis di berbagai media, ia juga sering diundang memberikan pelatihan, lokakarya, dan seminar pada gereja-gereja, lembaga-lembaga Kristen, organaisasi pemuda Kristen, politisi muda, dan perusahaan-perusahaan terkemuka lainnya.

Banyak gagasan-gagasan cerdas dan cemerlang dibagikan Sigit kepada semua lembaga tersebut. Menurut penilaian majalah Narwastu, Sigit Triyono masuk dalam 21 Tokoh Kristen 2014.(Narwastu)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*