
WCC – Geneva. Kaum muda Kristen dari seluruh dunia diundang untuk mengajukan permohonan kepada Dewan Gereja-gereja se-Dunia (DGD) mengikuti Program Pandu (Stewards Program) untuk pertemuan Komite Sentral DGD yang akan diselenggarakan dari 26 Juni-10 Juli 2014.
Para pelamar Program Pandu ini harus berusia antara 18 dan 30 tahun. Pertemuan Komite Sentral DGD akan berlangsung di Jenewa, Swiss. Sebelum pertemuan dimulai, para pandu akan mengikuti program belajar ekumenis di tempat, mengekspos mereka untuk isu-isu kunci dari gerakan oikumenis di seluruh dunia.
Selama pertemuan Komite Sentral para pandu akan membantu dalam peribadahan, penataan ruang sidang, dokumentasi, komunikasi, dan tugas-tugas administrasi dan dukungan lainnya.
Setelah pertemuan, para pandu akan merancang proyek-proyek ekumenis bahwa mereka akan menerapkannya di gereja-gereja dan komunitas mereka setelah mereka kembali.
The WCC Stewards Program adalah pengalaman kebersamaan ekumenis yang unik dengan orang-orang muda dari berbagai gereja, negara, dan latar belakang budaya yang berbeda.
Para pelamar Program Pandu dapat mengirimkan formulir pendaftaran ke program pemuda DGD paling lambat 21 Februari 2014.
More information on the WCC stewards programme
Download the application form as a pdf (681 KB) or as an MS Word document (68 KB).
Sumber: www.oikoumene.org
Diterjemahkan oleh: Boy Tonggor Siahaan
Be the first to comment