NIKARAGUA,PGI.OR.ID – Dewan Gereja-Gereja se-Dunia (WCC) menyerukan agar gereja-gereja dan berbagai organisasi yang terhubung dengan gereja dapat bekerja sama menghadirkan perdamaian di tengah konflik dan ketegangan sosial yang terjadi di Nikaragua, Amerika Tengah.
Pesan ini mengemuka setelah WCC dan berbagai mitra melakukan kunjungan oikoumene ke Nikaragua, pada 28-29 Agustus, dalam rangka pendampingan pastoral bagi gereja-gereja di tengah rasa sakit dan trauma yang dialami rakyat Nikaragua akibat krisis politik.
Delegasi juga menegaskan bahwa “Berdasarkan apa yang kami pelajari selama dua hari ini, kami menegaskan kembali panggilan Kristen untuk membangun perdamaian di tengah konflik dan ketegangan sosial.”
Selama dua hari Kunjungan ke Nikaragua, delegasi oikoumene mengunjungi gereja-gereja anggota, beberapa gereja lokal, forum nasional anggota-anggota the ACT (Action by Churches Together), Konferensi Uskup Katolik, menteri luar negeri Nikaragua, Presiden Dewan Nasional dan para wakil masyarakat sipil.
Dalam pesannya, delegasi oikoumene juga menekankan bahwa kehadiran gereja di berbagai bidang di Nikaragua menggambarkan kesempatan dan kapasitas untuk merespons panggilan Kristen untuk perdamaian dan keadilan.
Kunjungan delegasi oikoumene ke Nikaragua berlangsung dalam bingkai kerja siarah keadilan dan perdamaian WCC. Sejumlah perwakilan terlibat dalam kunjungan tersebut, seperti perwakilan dari Sentral Komite dan bidang komunikasi WCC, PBB, Gereja Morvian di Nikaragua, Wakil Ketua the ACT Alliance, Direktur Eksekutif Dewan Gereja Protestan di Nikaragua dan the United Church di Kanada. (oikoumene.org)
Be the first to comment